Toyota kijang Innova Zenix hybrid, menjadi salah satu mobil yang paling diburu saat ini. Produk terbaru PT Toyota-Astra Motor (TAM), yang merupakan generasi ketujuh dari Toyota Kijang ini diluncurkan pada November akhir tahun 2022.
Baca juga : Mobil yang Cocok untuk Anak Muda, Ciri dan Fiturnya
Mengenai bagaimana tampilan dari mobil mewah ini, mari kita bahas pada poin berikutnya dengan lengkap terutama pada bagian dalam mobil. Di bawah ini adalah penjelasan tentang tampilannya baik di luar maupun di dalam.
Tampilan Innova Zenix Hybrid dari Dalam


Toyota all new Kijang Innova Zenix memiliki cukup banyak perubahan yang signifikan dengan model keluaran sebelumnya. Perbedaannya yang paling mencolok yakni pada penggunaan platform Toyota New Global Architecture GA-C.Â
Bukan hanya itu, tampilannya yang berbeda juga sangat mudah dikenali dan banyak disukai karena mengusung konsep “Glamorous and Tough”. Sedangkan tampilan pada bagian dalam mobil akan dijelaskan secara detail seperti berikut ini:
-
Tampilan Kabin Dalam Mobil
Jika dilihat dari tampilan dalamnya, mobil Toyota ini memiliki kabin yang mewah dan lega. Kalian akan menemukan kendaraan yang lapang sehingga sangat nyaman saat dikendarai bersama keluarga maupun teman.
-
Nuansa Kabil Innova Zenix Terbaru dan Fiturnya
Tampilan kabin Innova Zenix hybrid juga bernuansa lebih modern jika dibandingkan dengan keluaran sebelumnya. Mobil ini memiliki head unit berukuran 10 inci pada konsol tengah yang dapat terkoneksi dengan ponsel kalian.
Selanjutnya, pada bagian bawah terdapat kisi-kisi dan pengaturan AC digital dan tuas transmisi dengan model terbaru. Pada bagian setirnya terdapat paddle shift dan tombol yang digunakan untuk mengaktifkan fitur.
Beberapa fitur yang ditawarkan yakni seperti display, tombol TSS, dan cruise control. Mobil ini juga memiliki panel instrumen yang dilengkapi dengan MID ukuran 7 inci. Panel tersebut akan menampilkan tentang semua informasi mobil.Â
Mobil ini dilengkapi dengan dua colokan USB Type-C, wireless charger, dan port lighter pada bagian pengemudi dan penumpang depan. Namun, untuk pengaturan jok depan dari mobil masih diatur secara manual (belum elektrik).
-
Ukuran Kabin Innova Zenix
Jika dilihat dari segi dimensinya, mobil generasi ketujuh dari kijang ini memiliki lebar 1.850 mm, dengan ukuran panjang mobil 4.755 mm dan tinggi hingga 1.795 mm. Untuk wheelbase yakni 2.850 mm dan ground clearance memiliki ukuran 185 mm.
Innova Zenix hybrid juga dinilai memiliki ukuran yang lebih panjang dan lebih lebar 20 mm, serta wheelbase bertambah 100 mm jika dibandingkan dengan seri keluaran sebelumnya. Adanya Panoramic Retractable Roof juga membuat kabin mobil terasa lebih lapang.
-
Tampilan Jok Captain Seat
Toyota Innova Zenix dibekali dengan fitur captain seat dengan electric recliner dan ottoman. Selain itu, mobil ini juga memiliki konsol tambahan sebagai penyimpanan bagian tengah dan ditambah lagi dengan arm rest yang dapat dilipat sehingga memberi kenyamanan lebih.
Terdapat dan dua buah port charger dan dua buah rear seat entertainment ukuran 10 inci di area penumpang baris kedua yang dapat dikendalikan, serta pengaturan blower AC.
Bukan hanya itu, kalian akan menikmati fitur canggih yakni Power Back Door with Voice Command jika memiliki kendaraan keren ini. Yang mana, kalian bisa membuka bagasi secara otomatis hanya melalui perintah suara.Â
Cara mengaktifkannya yaitu, mendekat ke pintu bagasi kemudian ucapkan “Hai Innova”, “Buka pintu”. Fitur yang sangat canggih bukan?
-
Impresi Mengemudi
Innova Zenix hybrid sama sekali tidak berisik saat pertama kali dinyalakan. Suaranya senyap dan halus serta tidak ada getaran yang terlalu keras. Bangku pengemudi juga lebih tinggi dibandingkan dengan seri sebelumnya, sehingga memberi kenyamanan bagi pengemudi.
Selain terasa lebih nyaman, tampilan seperti ini akan memberi kesan lebih gagah dan dapat meningkatkan visibilitas pengemudi. Kalian juga akan menemui tombol Traction Control (TRC), electric parking brake + hold, drive mode, dan EV Mode di sebelah tuas transmisi.
Fungsi dari tombol EV Mode pada Innova Zenix hybrid memungkinkan mobil melaju dengan tenaga listrik saja. Saat diaktifkan, akan muncul tulisan EV berwarna hijau di MID sebagai tanda mobil sedang dalam mode EV yang digunakan saat kapasitas baterai minimal 40%.
Mobil ini memiliki mesin berkubikasi 1.987 cc, torsi 190 Nm pada 4.400-5.200 rpm dan tenaga puncak 152 PS pada 6.000 rpm serta dibekali mesin motor listrik dengan torsi 202 Nm dan bertenaga 113 PS.
-
Fitur Keselamatan Berkendara
Demi kenyamanan dan keamanan saat berkendara, Innova Zenix hybrid dibekali dengan fitur keselamatan berkendara yaitu TSS (Toyota Safety Sense) sebagai fitur paling canggih yang dikeluarkan oleh Toyota.
Selain itu, mobil ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan lainnya yakni berupa (PCS) Pre-Collision System, (DRCC) Dynamic Radar Cruise Control, (LDA) Lane Departure Alert & (LTA) Lane Tracing Assist, dan (AHB) Automatic High Beam.
Spesifikasi Lengkap Innova Zenix Hybrid
Setelah melihat tampilannya, sekarang mari kita lanjutkan dengan membahas spesifikasinya. Mobil ini diluncurkan dengan tiga pilihan tipe yang diantaranya yakni Innova Zenix 2.0 G HV CVT, Innova Zenix 2.0 V HV, dan Innova Zenix 2.0 Q HV CVT.
Untuk pilihan warnanya yaitu platinum gray metallic, silver metallic, attitude black white pearl, dan DK. Steel MC. Kemudian, warna-warna tersebut juga dibedakan lagi berdasarkan premium dan non-premium.
Dari sisi ukuran, memiliki panjang 4.755 mm, lebar 1.850 mm, dan ukuran tinggi 1.795 mm, Ground Clearance nya 185 mm dan Wheelbase 2.850 mm. Ukuran ini termasuk lapang dan luas jika dibandingkan dengan mobil lainnya.
Innova Zenix hybrid menggunakan mesin tipe M20A-FXS 4 cylinders, chain drive Dual VVT-i in-line 16-Valve DOHC dengan ​​isi silinder Innova generasi sebesar 1.987 cc. Sehingga, kalian tidak perlu meragukan performa dari mobil canggih ini.
Sistem bahan bakar yang digunakan adalah Direct injection, port injection D-4S system, dengan daya maksimum hingga 186 (System), 152/ 6000 (Engine) ps/rpm serta torsi hingga 19,1 / 4400-5200 (Engine) kgm/rpm.Â
Harga Innova Zenix Hybrid di Pasar Otomotif Indonesia
Setelah mengetahui spesifikasi dari Innova Zenix yang sangat keren, diperkirakan model ini akan menjadi pesaing yang cukup berat bagi merek-merek lainnya seperti Honda Amaze dan Pajero Sport di pasar otomotif Indonesia.
Mobil mewah yang diciptakan dengan 2 mesin yaitu mesin listrik sekaligus mesin diesel ini tentu akan sangat enak saat digunakan. Mobil ini juga hadir dengan full model change yang akan menguntungkan bagi para pengendaranya.
Mengenai harganya sendiri, Toyota Kijang Innova Zenix ini memiliki harga yang berbeda untuk setiap tipenya. Untuk tipe hybrid dijual dari Rp. 458 Juta, sedangkan untuk tipe Innova Zenix 2.0 G CVT dijual dengan kisaran harga Rp. 419.000.000.
Selain kedua tipe tersebut, tipe lainnya yang tidak kalah keren yakni Innova Zenix 2.0 V CVT. Dan untuk harga jualnya yakni berkisar Rp. 467.000.000. Sehingga, Jika kalian hendak membeli mobil ini, maka kalian harus menyiapkan sejumlah uang dengan besaran tersebut.
Meski dijual dengan harga yang tidak murah, namun mobil ini sangat banyak diminati terutama oleh kalangan atas. Mengapa demikian? Untuk mengetahui alasannya, mari kita bahas pada bagian berikutnya.
Alasan Innova Zenix Hybrid Sangat Laris di Pasaran


Perlu diketahui, mobil yang dengan desain mewah dan fitur canggih ini telah memiliki banyak sekali peminat yang tidak sabar ingin membelinya. Tingginya minat terhadap mobil ini tentu dilandasi dengan alasan-alasan yang beragam.
Hingga saat ini, sekitar 7.200 unit mobil jenis ini yang terpesan. Lantas mengapa mobil ini sangat diburu? Tentu alasan pertamanya yakni karena ini kijang baru, untuk segmen kalangan atas, mobil ini sangat menarik karena dibekali dengan fitur-fitur canggih.
Keunggulan lain yang membuat mobil ini sangat banyak diminati yakni karena performa mobil yang dibekali New EV Mode + ECO & Power Mode, HEV 5th Gen & Battery Warranty, dan New TNGA Platform pada Innova Zenix hybrid.
Transmisi yang digunakan pada Innova hybrid adalah CVT, dan drive system 2WD (FF). Suspensi depan dari mobil ini menggunakan MacPherson Strut – Front / Torsion Beam – Rear dan telah dilengkapi dengan Electric Parking Brake + Brake Hold.
Dengan keunggulan-keunggulan yang dimiliki, tentu mobil ini akan sangat didambakan oleh kaum kalangan atas yang rela mengeluarkan banyak uang demi rasa kemudahan saat melakukan perjalanan baik dekat maupun jauh.
Baca juga : Mobil Pilihan Mobil Keluarga yang Irit dan Hemat
Selain itu, memiliki mobil dengan desain mewah elegan memang menjadi idaman bagi hampir semua orang. Terlebih dengan beragama fitur yang bisa memudahkan dan memberi kenyaman serta keamanan saat berkendara seperti yang dimiliki oleh Innova Zenix hybrid.