Dari sekian banyak produk Honda yang bisa Anda pilih saat ini, motor Beat 2022 merupakan salah satu yang paling laris di pasaran. Produk satu ini merupakan rilisan matic terbaru Honda yang menjadi generasi penerus dari seri Beat sebelumnya.
Baca juga: PLN Tambah SPKLU Untuk Percepat Ekosistem Kendaraan Listrik
Honda beat sendiri merupakan salah satu motor Honda dengan usia paling panjang. Dari sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2009 lalu, peminatnya tidak pernah sepi. Motor satu ini terus menjadi salah satu motor matic terlaris di Indonesia dan wilayah Asia Tenggara lainnya.
Beberapa waktu belakangan ini Honda secara resmi merilis beat versi 2022. Tentu saja ada berbagai inovasi terbaru yang dibenamkan ke dalam skutik terbaru Honda ini. Di sisi lain, varian warna yang tersedia juga jauh lebih futuristik dibandingkan dengan sebelumnya.
Hingga semester kedua ini, sudah puluhan ribu Honda Beat yang didistribusikan ke berbagai wilayah Indonesia. Mungkin Anda salah satu yang memilikinya? Atau mungkin Anda juga memiliki rencana untuk membelinya? Jangan terburu-buru karena disini kami akan membahas tuntas mengenai Honda Beat itu sendiri.
Spesifikasi Motor Beat Honda Terbaru 2022


Hal pertama yang akan kami bahas disini adalah spesifikasi dari Beat itu sendiri. Honda sendiri merilis Beat sebagai scooter terbaru dari varian mesin petrol. Ada 10 varian warna yang bisa Anda pilih dari skutik satu ini.
Beat sendiri mengusung mesin bertenaga 110 cc yang menggunakan transmisi CVT di dalamnya. Sebagai scooter 2 seater, motor satu ini memiliki dimensi yang cukup lebar dengan P x L x WB x GC berada di angka 1877 mm x 669 mm x 1256 mm x 147 mm.
Beat merupakan kendaraan yang masuk kategori Scooter dengan opsi start Kick dan Electric. Motor satu ini menggunakan braking Disc dengan tenaga maksimal mencapai 8.89 Horse Power. Berikut ini spesifikasi Honda beat lebih detailnya.
-
Mesin
Beat merupakan motor Single Exhaust dengan sistem pendinginan udara di dalamnya. Motor satu ini memiliki 1 silinder 4-Stroke yang menjadikan Belt Drive sebagai penggeraknya. Honda sendiri mengusung konfigurasi katup SOHC dan Rasio Kompresi 10.0:1 pada motor satu ini.
Motor Beat sendiri merupakan varian kendaraan dengan Kontrol Emisi Euro 3 yang sangat ramah lingkungan. Menggunakan sistem fuel injection, motor satu ini merupakan yang paling irit di kelasnya karena 1 liter bensin mampu menjangkau jarak hingga 60 Km.
Jadi kapasitas tangkinya yang mencapai 4.2 L bisa cukup untuk menjangkau jarak 200 km lebih. Sangat irit untuk kelas skutik modern. Tenaga motor satu ini juga tidak bisa Anda sepelekan karena mengusung jenis kopling Otomatis Sentrifugal dengan torsi maksimal 9.3 Nm.
-
Ban dan Velg
Motor Beat terbaru Honda menggunakan ring velg depan dan belakang berukuran 14. Untuk ban depan standarnya menggunakan ukuran 80/90. Sedangkan ban belakangnya menggunakan ukuran 90/90. Jenis ban yang digunakan adalah radial tubeless.
-
Bahan Bakar
Bahan bakar yang digunakan oleh motor beat terbaru adalah Petrol. Sedangkan sistem pembakarannya mengusung skema PGM-Fi yang menggunakan opsi start Kick dan Electric. Sistem pembakaran dari motor satu ini menggunakan transistor penuh sebagaimana motor matic lainnya.
-
Dimensi
Honda Beat dirancang untuk dua orang penumpang. Skutik satu ini memiliki Wheelbase dengan jarak 1256 mm dan tinggi 1074 mm. Motor matic satu ini juga cukup tinggi karena memiliki Ground Clearance sebesar 147 mm.
Dengan bobot 89 kg, dimensi motor cukup besar karena dibekali dengan lebar 669 mm, tinggi 740 mm dan panjang 1877 mm. Dimensi motor satu ini sangat pas untuk digunakan di perkotaan karena memungkinkan Anda untuk berkendara secara agresif.
-
Warna
Untuk seri Motor Beat 2022 ini, ada 10 varian warna yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan masing-masing. Tentu saja Anda bisa memilihnya sesuai selera masing-masing. Berikut ini varian warna yang bisa Anda temukan tersebut :
- Electra Blue
- Dance White
- Garage Black
- Hard Rock Black
- Deluxe Black
- Deluxe Silver
- Funk Red Black
- Deluxe Blue
- Deluxe Brown
- Techno Blue Black
Pastinya masing-masing warna memiliki karakteristik dan desain striping yang berbeda satu sama lain. Anda hanya perlu memilih mana yang paling sesuai dengan selera dan kebutuhan masing-masing. Lakukan pemesanan di dealer terdekat wilayah masing-masing.
Fitur-FItur Honda Beat Terbaru 2022
Sebagai salah satu motor terlarisnya, tentu saja Honda membenamkan banyak fitur keren pada motor Beat ini. Fitur-fitur tersebut akan membuat Anda lebih aman dan nyaman saat berkendara. Ini dia deretan fitur unggulan yang dimiliki skutik terlaris tersebut :
- Panel instrumen, speedometer dan Indikator BBM sudah menggunakan perangkat digital
- Layar display yang sangat luas memberikan performa berkendara yang luar biasa
- Suspensi depan menggunakan teleskopik fork sehingga nyaman ketika melewati infrastruktur bergelombang
- Suspensi belakang menggunakan swing arm yang memberikan kenyamanan bagi penumpang
- Dilengkapi dengan side wings pada bagian depan
- Ada dimmer switch untuk keamanan berkendara saat berada di jalan gelap
- Penutup lubang kunci membuat motor lebih aman dari pencurian
Beberapa fitur utama motor Beat di atas tentunya menjadi alasan kenapa motor satu ini bisa sangat laris di pasaran. Hingga saat ini sudah banyak sekali penghargaan yang diraih oleh Honda Beat. Tidak heran kalau kemudian Honda terus melakukan inovasi terhadap jenis kendaraan satu ini.
Harga Honda Beat Terbaru 2022


Harga dari motor Beat ini terbilang sangat terjangkau. Apalagi jika kita melihat fitur-fitur dan benefit yang bisa didapat dari penggunaan motor tersebut. Saat ini pihak Honda sendiri merilis 3 tipe atau kelas Honda Beat di Indonesia.
harga terendah dari unit baru dibanderol di kisaran Rp 17,62 juta. Sedangkan untuk kelas tertingginya dibanderol di angka Rp 18,47 jutaan saja. Tentu saja akan ada selisih harga untuk wilayah satu dan wilayah lainnya. Untuk lebih detailnya Anda bisa melihat 3 varian Beat terbaru di bawah ini.
- Honda Beat CBS : Rp 17,62 Juta (OTR)
- Honda Beat CBS-ISS : Rp 18,33 Juta (OTR)
- Honda Beat Deluxe : Rp 18,47 Juta (OTR)
Tinggal pilih mana motor Beat yang paling sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Semakin tinggi kelasnya, tentu saja semakin banyak fitur fitur keren yang bisa Anda dapatkan di dalamnya. Konsultasikan saja kebutuhan Anda dengan pengelola dealer.
Kelebihan dan Kekurangan Honda Beat Terbaru 2022
Sebagaimana produk otomotif pada umumnya, pasti ada kelebihan dan kekurangan yang dimiliki oleh Honda Beat ini. Jika Anda berencana untuk membeli produk tersebut, tentu saja memahami kelebihan dan kekurangan ini menjadi salah satu hal yang wajib untuk dipahami.
Disini kami sudah merangkum beberapa kelebihan dan kekurangan yang dimiliki oleh Motor Beat agar Anda tidak bingung lagi ketika harus melakukan riset. Tentu saja kelebihan dan kekurangan yang sudah kami rangkum ini datang dari pendapat pakar dan pengguna yang sudah pernah mengendarainya.
-
Kelebihan Honda Beat
Hal pertama yang akan kami bahas disini adalah kelebihan dari Honda Beat itu sendiri. Sejauh ini ada 10 kelebihan yang dimiliki produk motor satu ini. Simak detail selengkapnya pada poin-poin di bawah ini.
- Konsumsi bahan bakar yang sangat hemat jika dibandingkan dengan motor lain sekelasnya
- Dibekali dengan akselerasi yang cukup cepat di kelas 110 cc.
- Dilengkapi dengan fitur fitur berkendara yang lengkap sehingga memberikan Anda kenyamanan dan keamanan.
- Terbilang gesit dan lincah karena memiliki dimensi yang presisi.
- Memiliki mesin berkualitas yang sudah teruji.
- Tersedia banyak pilihan warna sesuai selera Anda masing-masing.
- Dibanderol dengan harga terjangkau dan sangat kompetitif di kelas matic 110
-
Kekurangan Honda Beat
Selain beberapa kelebihan di atas, ternyata ada juga beberapa kekurangan yang dimiliki oleh motor Beat ini. Kami juga sudah merangkum beberapa kekurangan tersebut untuk Anda :
- Volume bagasi beat masih sangat minim karena hanya mencapai 11 liter saja.
- Tidak dibekali dengan konektor USB atau power outlet sehingga kalah oleh jenis kendaraan lainnya.
- Tidak dilengkapi dengan alarm untuk mengurangi resiko pencurian.
- Belum tersedia answer back system.
- Masih menggunakan lampu bohlam biasa.
Sebenarnya masih banyak kelebihan dan kekurangan lain yang dimiliki oleh produk Honda satu ini. Namun beberapa poin di atas adalah kelebihan dan kekurangan utama yang harus Anda ketahui jauh sebelum melakukan pembelian produk.
Baca juga: Tarif Kirim Motor Menggunakan POS Indonesia 2022
Hingga saat ini Honda masih terus melakukan pengembangan dan inovasi terhadap Beat. Bukan hal yang tidak mungkin jika kedepannya akan semakin banyak fitur dan kelebihan yang dimiliki oleh varian motor Beat terbaru Honda ini.