Pada tahun 2017, harga mobil Xpander langsung pertama kali merangsek naik di jajaran pesaingnya kelas low multi-purpose vehicle (LMPV). Bahkan, mobil ini diketahui menjadi penantang terkuat dari raja MPV, Avanza.
Baca juga: Perbedaan lampu LED, HID dan Halogen Pengertian Cara Kerjanya
Jika dilihat dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), penjualan wholesales Xpander sejak 2017 sudah sekitar 11.890 unit. Sementara itu, pada tahun 2018, angka ini turut mengalami peningkatan yang signifikan sampai 84,1 persen menjadi 75.075 unit.
Mengenal Harga Mobil Xpander Termurah


Angka penjualan yang tinggi menempatkan Xpander berada di posisi kedua setelah Avanza. Lonjakan penjualan ini juga telah membuktikan, bahwa Xpander diterima di pasar otomotif tanah air.
Hal ini karena, masyarakat Indonesia membutuhkan dan tertarik dengan mobil keluarga atau MPV. Bahkan, kepercayaan publik ini seperti menantang Mitsubishi untuk terus melakukan produksi Xpander.
Hal ini tentunya terbukti, tahun 2018 Mitsubishi telah berhasil memperkenalkan Xpander Cross sebagai varian tertinggi saat itu. Sebagai salah satu varian tertinggi, harga mobil Xpander meningkat dan memiliki tampilan yang berbeda dengan Xpander MPV varian pertama.
Mitsubishi juga telah mengklaim keluarga tertinggi Xpander ini menggabungkan kenyamanan MPV serta ketangguhan SUV. Sehingga diketahui ada banyak sekali keunggulan dari mobil ini.
Varian dan Spesifikasi Mobil Xpander
Mitsubishi Motors saat ini telah memproduksi beberapa varian Xpander. Misalnya saja seperti Ultimate, Sport, Cross, dan Rockford. Setiap varian ini sudah mempunyai spesifikasi tersendiri yang menjadi ciri khasnya.
Ada beberapa spesifikasi mobil Xpander dari tiap varian mobil keluaran Mitsubishi Motors ini. Berikut ini sudah ada beberapa penjelasan terkait varian mobil Xpander.
-
Xpander LMPV
Harga mobil Xpander dibanderol mulai dari Rp 237 juta, sebagai salah satu varian pionir Xpander LMPV. Di mana mobil ini mampu menggebrak segmen MPV dengan desainnya yang lebih stylish.
Bahkan, semenjak kehadirannya, Toyota Avanza diketahui sebagai salah satu pesaing beratnya beberapa kali disalip oleh Xpander dari sisi penjualan.
Hal ini tentunya karena desain Avanza yang tidak berubah banyak dan terkesan itu-itu saja. Sehingga membuat banyak konsumen malah beralih ke Mitsubishi Xpander. Tidak heran juga itu inden mobil ini lebih dari tiga bulan.
-
Xpander Cross
Varian kedua dari Xpander ini juga telah diperkenalkan pada publik setelah kakaknya masuk pada segmen LMPV. Harga mobil Xpander cross mulai dari Rp276 juta.
Mobil ini hadir untuk konsumen yang ingin sekali MPV dan SUV dalam satu produk otomotif. Selain itu, cocok untuk peruntungan pada dua segmen tersebut.
Mitsubishi Xpander Cross sebenarnya hadir dalam tiga pilihan tipe, yakni Mitsubishi Xpander Cross M/T, Xpander Cross A/T serta Xpander Cross Premium Package A/T.
Salah satu fitur yang sudah ditanamkan pada Xpander Cross adalah hill start assist. Ini dijadikan sebagai salah satu sensor membaca kondisi mobil saat sedang berada di tanjakan.
Jika dilihat dari medan tersebut, sensor ini telah bekerja saat mobil meluncur di tanjakan dengan mengunci diam roda mobil tersebut. Sementara itu, untuk dapur pacu Xpander Cross telah menggunakan mesin 4-silinder 1.5 liter.
Mesin ini telah berteknologi MIVEC (Mitsubishi Innovative Valve timing and lift Electronic Control). Bahkan, mesin ini mampu menghasilkan tenaga 104 PS pada 6.000 rpm serta torsi puncak 141 Nm pada 4.000 rpm.
-
Xpander Ultimate
Varian paling tinggi dari harga mobil Xpander sekitar Rp 278 juta. Mobil ini memiliki desain yang hampir sama dengan Xpander Sport.
Hanya saja jika dilihat dari tampilan interiornya, Xpander Ultimate telah dibuat lebih elegan. Bahkan, warna beigenya sudah berpadu laras dengan warna hitam. Jadi seakan ingin menguatkan kesan mewah dan aksen kayu juga ditambahkan.
Fitur Keselamatan Standar di Varian Terbilang Lengkap


Ada beberapa fitur keselamatan yang wajib kalian ketahui dari harga mobil Xpander. Berikut ini sudah ada beberapa informasi pentingnya yang wajib diketahui.
- Active Stability & Traction Control (ASC + TCL)
- Hill Start Assist (HSA) and Parking Sensor + Rear View Camera.
- Adanya Fitur tambahan Cruise Control untuk mengatur kestabilan serta kecepatan minimal 40 km per jam tanpa menginjak pedal gas.
- ABS + EBD
- Brake Assist (BA)
- Dual SRS Airbags
- 3P ELR seatbelt pretensioner x2 with force limiter dan seatbelt reminder buzzer
- ISO-FIX Child Seat Anchor x 2 for 2nd Row Seat
Jenis-jenis Mobil Xpander Terbaik
Ada beberapa jenis mobil Xpander yang wajib kalian ketahui agar tidak salah memilih. Di bawah ini sudah ada penjelasan dari jenis dan harga mobil Xpander.
-
Xpander Sport
Jika dibandingkan dengan Xpander Ultimate, untuk spesifikasi varian ini tidak jauh berbeda. Harganya juga diketahui hanya terpaut sekitar Rp3 juta an saja.
Xpander Sport juga telah dibekali oleh mesin 1.5L yang berteknologi MIVEC DOHC 16 Valve. Dengan kapasitas sekitar 1.499 cc yang bisa memuntahkan tenaga 105 PS @6.000 rpm dan torsi 141 Nm @4.000 rpm.
Fitur dari keselamatannya juga sudah pasti lengkap dengan tambahan fitur tilt dan telescopic. Hal ini tentunya untuk mengatur tingkat ketinggian dan jarak lingkar kemudinya. Sementara itu, jika mengemudikan Xpander Sport tidak akan merasa lelah meski berkendara dalam waktu yang lama.
-
Xpander Rockford Fosgate Black Edition
Harga mobil Xpander ini Rp 271 juta untuk transmisi manual dan sekitar Rp 283 juta untuk transmisi otomatis. Mobil varian ini hadir dalam edisi spesial yang full hitam.
Mobil ini memiliki mesin jenis 4 silinder segaris dengan kapasitas sebesar 1.498 cc, Xpander Rockford edisi spesial ini telah banyak mengkonsumsi bahan bakar 13 – 15 km per liter.
Meski begitu, Xpander Rockford ini juga tetap mengalami banyak perubahan untuk penyegaran pada bagian interior dan eksteriornya. Memang tampilan luarnya jadi terlihat sangar dengan penggunaan warna hitam di sekujur bodinya.
Ditambah lagi dengan warna hitam di bagian gril depan, bawah bumper depan dan belakang, cover spion, pelek, serta moulding samping. Bagi kalian yang suka dengan kendaraan berwarna hitam, maka Xpander Rockford Fosgate Black Edition bisa menjadi pilihan yang cocok.
Tidak hanya sukses dalam penjualan domestik, Mitsubishi Xpander saat ini sudah berjaya di pasar ekspor. Mobil Xpander yang merupakan buatan dari Cikarang ini malah sudah diekspor ke beberapa negara.
Misalnya saja seperti Filipina, Thailand, Vietnam, Amerika Latin, Afrika, serta Timur Tengah. Sementara itu, untuk angka penjualan di dalam negeri juga sudah mencatat prestasi yang menguntungkan bagi para produsen Xpander.
Penjualannya yang begitu naik secara signifikan telah menempatkan Indonesia sebagai salah satu kontributor penjualan Mitsubishi terbesar di dunia, sampai mengalahkan Cina. Hal ini jelas dengan harga mobil Xpander yang cukup ramah di kantong.
Sementara itu, jika dilihat dari spesifikasinya terbilang sangat banyak. Hal ini juga yang menjadi keunggulan dari Mitsubishi Xpander. Bagi kalian yang tertarik memiliki mobil berkonsep MPV maka solusinya adalah Xpander.
Mobil Xpander bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat. Mobil ini selain menawarkan desain yang stylish dan nyaman, ternyata juga memiliki tingkat keamanan yang mumpuni.
Tentunya, kalian tidak ingin sembarangan untuk keamanan keluarga, maka mobil ini bisa membantu. Apalagi jika bicara mengenai keamanan, kalian perlu juga memberikan proteksi untuk menjaga keluarga dengan asuransi kesehatan.
Sementara itu, untuk harga mobil Xpander dan Xpander Cross terpantau masih murah. Harga mobil bulan Juni 2022 masih direntang Rp 200 sampai 300 jutaan.
Untuk New Xpander sudah memiliki tujuh tipe mulai GLS MT, GLS CVT, Exceed MT, Exceed CVT, Sport MT, Sport CVT, serta Ultimate CVT. Sedangkan, untuk New Xpander Cross hanya ada tiga tipe, yakni MT, CVT dan Premium Package CVT.
Pada awal Juni 2022 lalu, Mitsubishi New Xpander telah dibanderol mulai dari Rp 253,4 juta sampai Rp 307,1 juta on the road (OTR) Jabodetabek. Sementara itu, harga mobil Xpander Cross, mulai Rp 300,95 juta sampai Rp 326,75 juta OTR Jabodetabek.
Jadi bisa dibilang harga tersebut masih sama dengan Mei 2022 lalu. Namun, tiap bulan harga dari mobil Xpander bisa saja berubah.
Baca juga: Cara Menurunkan Gigi Mobil Manual dengan Benar, Bagi Pemula
Oleh karena itu, kalian harus sering mencari informasi terkait harga mobil ini. Umumnya, harga mobil Xpander tergolong naik turun dan tidak bisa dipastikan.